Intel: Prosesor Kami Lebih Unggul dari AMD Ryzen

Foto: Hasan Al Habshy
AMD telah merilis prosesor baru bernama Ryzen yang digadang-gadang menjadi penantang berat Core i7. Namun Intel tidak gentar, malah mengklaim produknya lebih unggul.

Country Manager Intel Indonesia Harry Nugraha mengatakan adanya kompetisi memang sangat diperlukan. Hal itu yang mendorong pihaknya mempertahankan kualitas produknya.

"Kami terus melakukan inovasi. Karena itu prosesor i7 generasi ketujuh berada di depan kompetitor," klaim Harry saat ditemui usai acara peluncuran prosesor terbaru Intel di Jakarta, Selasa (13/3/2017).
Bos Intel Indonesia itu menambahkan keunggulan mereka tidak sebatas di jajaran Core i7 saja. Prosesor entry level mereka pun dibuat dengan sejumlah peningkatan agar kemampuannya yang tidak kalah mumpuni dibandingkan kompetitor.

"Prosesor entry level kami kini bisa melakukan apa yang sebelumnya hanya dapat dikerjakan oleh prosesor di atasnya. Misalnya Pentium dengan dual core 4 thread bisa melakukan apa yang sebelumnya hanya ada di Core i3," klaim Harry.

Lebih lanjut dikatakan Harry, pihaknya tidak akan menurunkan harga produk walaupun kompetitor melakukan strategi tersebut. Pihaknya yakin investasi yang dikeluarkan konsumen tidak akan percuma.

"Kami telah melakukan peningkatan pada prosesor terbaru dengan cukup signifikan. Bila dulu orang harus investasi komponen tambahan, sekarang tidak diperlukan lagi. Jadi ada pengurangan di sana,"


Sumber: https://inet.detik.com/consumer/d-3446882/intel-prosesor-kami-lebih-unggul-dari-amd-ryzen
Next PostPosting Lebih Baru Previous PostPosting Lama Beranda

0 komentar:

Posting Komentar